Kebijakan Privasi

Adanya Kebijakan Privasi ini adalah komitmen nyata dari OXO Warehouse untuk menghargai dan melindungi setiap data atau informasi pribadi Pengguna situs oxowarehouse.com.

Kebijakan Privasi ini (beserta syarat-syarat penggunaan dari situs OXO Warehouse sebagaimana tercantum dalam Syarat & Ketentuan dan informasi lain yang tercantum di Situs) menetapkan dasar atas perolehan, pengumpulan, pengolahan, penganalisisan, penampilan, pengiriman, pembukaan, penyimpanan, perubahan, penghapusan dan/atau segala bentuk pengelolaan yang terkait dengan data atau informasi yang mengidentifikasikan atau dapat digunakan untuk mengidentifikasi Pengguna yang Pengguna berikan kepada OXO Warehouse atau yang OXO Warehouse kumpulkan dari Pengguna maupun pihak ketiga (selanjutnya disebut sebagai “Data Pribadi”).

Dengan mengklik “Daftar” (Register) atau pernyataan serupa yang tersedia di laman pendaftaran Situs, Pengguna menyatakan bahwa setiap Data Pribadi Pengguna merupakan data yang benar dan sah, Pengguna mengakui bahwa ia telah diberitahukan dan memahami ketentuan Kebijakan Privasi ini serta Pengguna memberikan persetujuan kepada OXO Warehouse untuk memperoleh, mengumpulkan, mengolah, menganalisis, menampilkan, mengirimkan, membuka, menyimpan, mengubah, menghapus, mengelola dan/atau mempergunakan data tersebut untuk tujuan sebagaimana tercantum dalam Kebijakan Privasi.

  1. Ruang Lingkup
  2. Registrasi
  3. Informasi
  4. Mengapa kami memerlukan informasi Anda?
  5. Keamanan dan Hukum yang Berlaku
  6. Cookies
  7. Mengakses, Meninjau dan Mengubah Informasi Pribadi Anda
  8. Keamanan
 
1. Ruang Lingkup

OXO Warehouse mengembangkan kemudahan berbelanja Elektronik baik di toko Offline, online dan Aplikasi Mobile, yang diselenggarakan penuh oleh CV OXO Warehouse Indonesia. Kebijakan Privasi ini ditetapkan untuk melindungi informasi yang Anda berikan ketika Anda masuk dan menggunakan aplikasi kami. Data yang kami simpan hanya akan digunakan untuk mengidentifikasi ketika Anda kembali menggunakan aplikasi ini. Kami berkomitmen untuk menjaga kepercayaan Anda dengan memastikan privasi Anda terlindungi. Kebijakan Privasi ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Perubahan terhadap kebijakan ini akan diinfokan melalui situs https://oxowarehouse.com atau sarana lainnya. Anda diharapkan untuk melakukan pengecekan secara berkala pada halaman ini, agar dapat mengetahui jika ada perubahan. Dengan tetap mengakses dan menggunakan aplikasi ini, Anda dianggap telah menyetujui perubahan-perubahan ketentuan pada Kebijakan Privasi ini.

 

 
2. Registrasi

Semua orang dapat mengakses, melihat lokasi toko, mencari produk, tetapi ada beberapa fasilitas yang hanya dapat digunakan oleh member yang telah melakukan registrasi pada halaman yang telah kami sediakan. Oleh karena itu, kami mengharapkan Anda melakukan registrasi terlebih dahulu untuk bisa menikmati semua fasilitas lengkap yang disediakan oleh OXO Warehouse.

 

 
3. Pembayaran
Informasi lengkap atas identitas diri Anda yang kami minta melalui Website ini adalah:
  • Nama Lengkap
  • Alamat Surat Elektronik (email)
  • Nomor Telepon Genggam
  • Alamat Lengkap
  • Alamat Pengiriman
 
4. Mengapa kami memerlukan informasi Anda?
Mengapa kami memerlukan informasi Anda?
  • Melakukan konfirmasi pemesanan, pengiriman barang, dan juga transaksi pembayaran.
  • Mencegah potensi aktivitas yang dilarang atau ilegal, dan menggunakan Perjanjian Pengguna Kami;
  • Mengubah,mengukur dan meningkatkan layanan, konten dan iklan Kami;
  • Membandingkan informasi untuk keakuratan, dan memverifikasi dengan pihak ketiga;
  • Menghubungi Anda jika ada kepentingan – kepentingan lain yang berkaitan dengan survey atas pengembangan dan juga peningkatan kepuasan pelanggan atas layanan kami
  • Menginformasikan secara berkala kepada Anda melalui email blast/sms blast mengenai aktivitas/promo yang sedang berlangsung, berdasarkan pilihan komunikasi anda; dan Kelengkapan administrasi kami.
 
5. Keamanan dan Hukum yang Berlaku
Kami menjamin keamanan data yang Anda berikan kepada kami dan kami tidak akan menjual, mendistribusikan, atau menyewakan informasi pribadi Anda kepada pihak ketiga, kecuali jika kami diharuskan oleh undang-undang yang berlaku di Indonesia untuk melakukannya. Kami dapat mengkombinasikan informasi Anda dengan informasi yang Kami kumpulkan dari perusahaan lainnya dan menggunakannya untuk meningkatkan dan mengubah layanan, konten dan iklan Kami. Jika Anda tidak ingin menerima komunikasi pemasaran dari Kami atau tidak ingin berpartisipasi dalam program iklan/ad-customization Kami, infokan kepada Kami melalui customer service kami. Kami membagi informasi pribadi Anda dengan:
  • Para penyedia jasa yang dikontrak untuk membantu operasi bisnis Kami (seperti perusahaan pengiriman, penyedia jasa pembayaran internet, perusahaan peneliti pasar, perusahaan pengembangan perangkat lunak, investigasi penipuan, bill collection, joint programs and awards dan co-branded credit cards).
  • Penegak hukum atau pejabat pemerintah lainnya, sebagai tanggapan untuk memverifikasi permintaan terkait investigasi kriminal atau dugaan aktivitas ilegal. Dalam kasus seperti itu, Kami akan memberikan informasi yang relevan untuk investigasi, seperti nama, kota, kode pos, nomor telepon, alamat email, informasi akun, riwayat akun pengguna, alamat IP, keluhan penipuan, dan riwayat katalog.
Syarat-syarat dan ketentuan dalam Kebijakan Privasi ini tunduk kepada hukum di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
 
6. Cookies
Kami menggunakan cookies (file kecil di dalam hard drive Anda) pada halaman tertentu untuk membantu Kami menganalisis aliran halaman web Kami, mengubah layanan Kami, konten dan iklan, mengukur keefektifan promosi, dan mempromosikan kepercayaan dan keamanan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kenapa Kami menggunakan cookies, detailnya bisa dilihat di Perjanjian Pengguna dengan konten cookies. Sedikit hal penting yang harus Anda tahu tentang cookies adalah:
  • Kami menawarkan fitur tertentu yang hanya tersedia melalui penggunaan cookies.
  • Kami gunakan cookies untuk membantu mengenali Anda dan menjaga status sign in Anda.
  • Kebanyakan cookies adalah “cookies sesi,” artinya mereka terhapus secara otomatis dari hard drive Anda saat sesi berakhir.
  • Anda selalu bebas menolak cookies Kami jika browser Anda membolehkan, walaupun dengan melakukan itu dapat mengganggu Anda saat menggunakan situs atau layanan Kami.
 
7. Mengakses, Meninjau dan Mengubah Informasi Pribadi Anda

Anda bisa melihat, meninjau dan mengubah banyak informasi pribadi Anda dengan masuk ke Situs Kami. Umumnya, Kami tidak akan mengubah secara manual informasi pribadi Anda karena sangat sulit memverifikasi identitas Anda dari jauh. Anda harus segera memperbarui informasi pribadi Anda jika berubah atau tidak akurat. Begitu Anda posting, Anda tidak bisa mengubah atau menghapusnya. Atas permintaan Anda ke customer service, Kami akan menutup akun Anda dan menghapus informasi pribadi Anda sesegera mungkin, berdasarkan aktivitas akun Anda dan sesuai dengan hukum yang berlaku. Kami akan mempertahankan informasi pribadi Anda dari akun yang ditutup untuk mengikuti hukum, mencegah penipuan, mengambil hutang, menyelesaikan perselisihan,mengatasi masalah, membantu melakukan investigasi, menjalankan Ketentuan Penggunaan Situs Kami, dan mengambil tindakan lain sesuai hukum.

 

8. Keamanan
Informasi Anda disimpan dalam server Kami di Indonesia. Kami memperlakukan data sebagai aset yang harus dilindungi dan menggunakan banyak alat (enkripsi, password, keamanan fisik, dsb.) untuk melindungi informasi pribadi melawan akses yang tidak diizinkan dan pembeberan. Namun, seperti yang mungkin Anda tahu, pihak ketiga dapat menahan secara hukum atau mengakses transmisi atau komunikasi pribadi, dan pengguna lain dapat menyalahgunakan informasi pribadi Anda yang mereka kumpulkan dari situs. Maka dari itu, meskipun Kami sangat bekerja keras melindungi privasi Anda, Kami tidak dapat menjanjikan, dan akan tetap terdapat celah bahwa informasi pribadi atau komunikasi pribadi Anda tidak selalu tetap pribadi. Kami menjaga privasi pelanggan kami dengan serius dan kami hanya akan mengumpulkan, merekam, menahan, menyimpan, mengungkapkan, memindahkan dan menggunakan informasi pribadi Anda seperti diuraikan di atas. Jika Anda mempunyai komentar, saran atau keluhan, Anda dapat menghubungi kami melalui email ke [email protected], atau hubungi kami di 0815-1173-0280 dan layanan WhatsApp 0815-1173-0280.
 
Copyright © 2023 OXO Warehouse Indonesia

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping